Jumat, 10 Oktober 2014

Berbisnis dari Hobi Yang Menyenangkan


Hobi tidak hanya sekedar hobi. Dari hobi, Anda juga bisa menghasilkan uang. Pilihlah hobi-hobi yang bisa menghasilkan uang dan lihat juga apakah hobi Anda menjadi peluang usaha yang menguntungkan. Setiap orang memiliki kemampuan dan keahilan masing-masing. Bisnis dari hobi kini bukan menjadi sesuatu yang mustahil asal.Pandai Memanfaatkan Keahlian

Cobalah untuk jeli melihat kemampuan diri Anda. Jika selama ini Anda tidak mempunyai hobi tertentu, maka cobalah untuk melihat kemampuan diri Anda yang bisa diandalkan. Misalnya Anda pandai berbahasa Inggris, mungkin Anda bisa membuka les privta untuk anak sekolah. Anda jadi bisa memiliki uang tambahan karenanya.
Selain bisa mendapatkan uang, Anda juga bisa menolong orang lain untuk bisa mempelajari bahasa Inggris dari Anda. Lalu jika Anda pandai mendesain web, Anda juga bisa menjadi web developer. Anda berpotensi untuk memiliki uang tambahan yang cukup besar karenanya. Konsumen utama Anda adalah orang-orang yang memiliki blog atau website, tetapi tidak bisa mendesain blog atau website mereka dengan baik. Bisnis dari hobi tentunya akan sangat menolong Anda karena selain bisa jadi bisnis sampingan, keahlian juga bisa jadi bisnis utama kita.

Untuk tarif, Anda bisa memasang tarif sesuai dengan kebutuhan, tergantung dari tingkat kesulitan desain yang akan dibuat. Semakin bagus desain yang Anda buat tentunya Anda akan semakin dibayar mahal karenanya.

Berbisnis Dari Alat Musik

Musik adalah sesuatu yang bersifat universal. Banyak orang yang rela mengikuti les musik karena ingin belajar musik dengan intensif. Namun jika dirasa harga untuk membayar les musik tersebut cukup mahal, maka Anda bisa membuka les privat sendiri. Jika Anda pandai bermain piano, Anda bisa membuka les privat piano, hal ini juga berlaku untuk alat musik lainnya.

Les privat musik adalah salah satu bisnis dari hobi yang sangat menguntungkan. Bayarannya pun bisa digunakan untuk tambahan uang jajan per bulan. Namun yang harus diingat adalah Anda sudah harus mahir supaya bayaran yang Anda dapatkan juga sebanding dengan ilmu yang didapatkan oleh orang-orang yang sudah mengikuti les privat dengan Anda.

Sebenarnya, ada banyak sekali bisnis yang bisa dilakukan, tergantung keadaan Anda sekarang seperti apa. Masalahnya adalah apakah Anda mau melakukannya sekarang atau tidak? Ada banyak jenis bisnis dari hobiyang bisa Anda lakukan, tidak terpaku oleh kedua hal diatas. Selain bisnis onilne dan bisnis dari hobi, Anda juga bisa melakukan bisnis lainnya seperti bisnis rumahan. Masalah pertama ketika Anda akan memulai berbisnis tentu saja adalah modal.
Modal sebenarnya bukan sesuatu yang sangat mutlak diperlukan karena tidak semua bisnis membutuhkan modal besar, apalagi jika Anda memutuskan untuk terjun di bisnis online. Jadi Anda jangan takut untuk berbisnis karena darimanapun Anda memulainya, maka akan selalu ada jalan untuk meraih kesuksesan Anda dalam berbisnis.

Kamis, 09 Oktober 2014

Investasi Orang Sukses


Setiap orang sukses pasti memiliki tips sukses dan inilah yang dipegang oleh mereka untuk membangung kesuksesannya. Saat kesuksesan sudah dipuncak orang mulai mengalihkan perhatiannya ke bidang yang lebih besar selain bisnis mereka mencoba melakukan Investasi. Berikut ini adalah 3 Investasi Orang Sukses yang ditulis oleh Frans Pekasa.
1. Aset
Ini adlh investasi yg paling umum kita lakukan. Berapa banyak pun penghasilan kita, usahakan 25% nya kita gunakan utk membeli aset. Bukan ditabung dlm bentuk uang, krn nilai uang selalu menurun.
Aset di sini bkn hanya dlm bentuk property (tanah, rumah, bangunan, dll) tetapi jg surat berharga, alat produksi, dll. Kenaikan aset biasanya melampaui inflasi dan bunga bank. Sehingga suatu saat aset2 kita jauh menghasilkan drpd hasil kerja kita sendiri.

2 Ilmu / Keterampilan
Ilmu yg dimaksud bukan hanya pendidikan formal, tetapi juga pendidikan non formal, pelatihan, seminar, kursus, workshop, membaca buku, magang, bekerja, sharing, dll.
Dari pengalaman saya pribadi, suatu ilmu yg kita kuasai dg baik ternyata dpt kita tukar dg share / saham pd suatu bisnis yg bernilai cukup besar. Misalnya pengetahuan ttg property kita ditukar dg beberapa puluh persen saham, atau pengetahuan perhotelan kita, atau mungkin pengetahuan sederhana spt pengetahuan sablon, pengetahuan perbengkelan, dll

3 Jaringan
Banyak org lupa utk berinvestasi dlm hal networking. Pdhal kita tdk mungkin sukses berusaha tanpa memiliki network yg baik. Begitu pentingnya networking, sampai2 Li ka Shing (org terkaya di Asia) menganjurkan menghabiskan 20% penghasilan kita untk membangun networking.
Termasuk di dlm networking adlh berorganisasi, menghadiri undangan, acara2 komunitas/ hobby, pameran, dll.
Menyapa teman2 lama via sms di kontak Hp/ Bbm/ WA jg termasuk dlm networking.

Sudahkah kita berinvestasi dg benar?
Berinvestasilah sebelum terlambat.

Bisnis yang Murah dan Mudah

Salah satu bisnis mudah dan murah tentang makanan yang bisa Anda jual adalah bisnis gorengan. Hampir setiap orang suka makan gorengan. Beberapa gorengan yang bisa Anda jual yaitu pisang, tahu, tempe, bakwan, dan lainnya. Anda juga bebas untuk berkreasi membuat bahan baku baru untuk dijadikan gorengan. Semakin unik usahan gorengan Anda, maka semakin laku pula jualan gorengan Anda.

Anda juga bisa membuka warung makan didepan rumah. Jika Anda pandai memasak, tidak ada salahnya jika Anda mencoba untuk menjual hasil masakan Anda didepan rumah. Masakan sehari-hari seperti masakan rumahan akan menghasilkan keuntungan yang cukup besar. Lebih bagus lagi jika Anda memiliki resep khusus atau resep keluarga unik yang bisa menjadi ciri khas.

Bisnis Pengetikan Teks

Jika Anda memiliki rumah didekat kampus, bisnis mudah dan murah ini menjadi pilihan utama. Kebanyakan mahasiswa tidak memiliki cukup waktu untuk mengedit hasil pekerjaan mereka, entah ada beberapa kesalahan seperti typo atau lebih parahnya mereka tidak sempat mengetik atau memprint tugasnya.

Anda bisa melihat peluang yang cukup besar dari bisnis ini. Untuk menjalankannya, Anda memang membutuhkan modal yang besar seperti komputer, printer, maupun scanner. Namun percayalah bahwa semua biaya yang diperlukan pasti akan balik modal dalam waktu yang tidak terlalu lama karena bisnis seperti ini tidak pernah sepi pengunjung.

Mencoba Bisnis Online

Saat ini bisnis online memang sangat tren. Banyak yang melakukan bisnis ini dari semua kalangan. Minim modal juga lebih murah dari bisnis konvensional adalah salah satu alasan mengapa bisnis ini semakin diminati oleh banyak orang. Beberapa diantara bsinis yang bisa Anda coba adalah bisnis yang berkaitan dengandropshipping dan juga bisnis MLM. Semua pekerjaan online bisa Anda kerjakan dari rumah karena menggunakan internet. Selain minim biaya, penggunaan internet juga memudahkan konsumen dan produsen.

Tidak semua orang cocok dengan jenis bisnis mudah dan murah seperti bisnis online ini, oleh karena itu, Anda perlu memperbanyak pengetahuan tentang berbagai jenis bisnis online yang ada karena kemampuan setiap orang berbeda-beda.

Berbisnis Cuci Pakaian

Bisnis ini adalah bisnis yang sangat cocok bagi Anda yang memiliki rumah didekat tempat kos-kosan. Hal ini terjadi karena tempat kos-kosan adalah tempat yang banyak dihuni oleh mahasiswa dan karyawan. Orang yang tinggal di daerah kos-kosan adalah orang yang tidak memiliki cukup waktu untuk mencuci dan menyetrika pakaiannya.
Tidak semua orang dapat mencuci dan menyetrika dengan rapi, oleh karena itu jasa cuci dan setrika seperti jasa laundry sangat dibutuhkan, apalagi jika Anda mampu menciptakan promosi dan harga yang murah tetapi pelayanan memuaskan, bukan tidak mungkin uang pun akan berdatangan dan Anda pasti balik modal.

Selasa, 07 Oktober 2014

Bisnis Usaha Dari Kulakan Grosiran

Hari ini tepatnya tanggal 15 agustus 2014 ketika kami team mampir ke salah satu pusat grosir yang ada di Yogyakarta yaitu Makro Lotte Mart kami sempat berbincang dengan seorang bapak-bapak yang sedang berbelanja disitu, dia waktu itu berbelanja banyak sekali mie dari salah satu merek. Ketika itu saya bertanya ke beliau banyak sekali belanjanya pak? apakah belanja banyak segini ini harganya juga dapat diskon? iya jawab beliau, dengan be;anja jumlah banyak diskonnya cukup lumayan dan selisih dengan harga di pasaran -+ Rp.8000 untuk satu kardus mie dan saat itu jumlah yang beliau beli adalah sekitar 250 kotak mie.
Kami sempat berpikir bahwa 250 kardus jika di kalikan Rp.8000 saja sudah Rp.2.000.000 selisih harga jika dia beli dalam jumlah yang sedikit atau eceran. Dan lebih hebatnya lagi beliau berkata bahwa semua mie ini biasana dalam sehari habis karena sudah banyak pelanggan yang sudah mengantri untuk memesannya. Bayangkan saja misal keuntungan bersih minimal Rp.5000 x 250 = RP.1250.000 per harinya hanya dengan satu produk mie ini saja. Karena beliau juga bilang bahwa besok akan berbelanja barang lainnya seperti deterjen serta kebutuhan rumah tangga lainnya.
Ohya satu lagi bapak ini berasal dari Magelang Jawa Tengah, dan berbelanja grosiran ini di Yogyakarta, dengan menggunakan armada mobil colt mini ini katanya 10 liter bisa untuk pulang pergi. Jadi modal transportpun juga tidak terlalu besar.

Dari certia pertemuan kami diatas bisa kami simpulkan bahwa kita bisa memanfaatkan peluang usaha dan bisnis dengan memanfaatkan belanja di tempat grosiran seperti itu. Memang di awal kita harus berbelanja banyak namun jika dihitung-hitung lagi keuntungan yang di perolehpun juga akan cukup menarik mengingat seilish harga dengan dipasaran cukup besar.

Jika kita pintar dan cerdik memanfaatkan situasi seperti ini insyaAllah kami rasa kita bisa membangun sebuah bisnis usaha berdagang dengan cara kulakan di tempat-tempat grosiran. Namun perku di ingat cerita bapak diatas beliau juga sudah punya pelanggan, jadi untuk memasarkan produknya juga sangat mudah tapi ini memang perlu proses, diawal beliau juga bilang bahwa sulit ketika memulai namun terasa lebih mudah ketika jalannya sudah ketemu yaitu ketika kita sudah memiliki pelanggan setia.

Semua memang di mulai dari awal, marketing yang bagus menurut kami akan cukup membantu dalam mendapatkan pelanggan untuk bisnis Anda nantinya. Untuk tahap awal jemput bola denga mendatangi toko-toko kelontong di banyak tempat dan menawarkan produk kita dengan harga yang kompetitif kami rasa merupakan strategi pemasaran bisnis usaha yang cukup bagus.

Itulah sedikit cerita tentang pertemuan kami dengan seseorang yang kami rasa beliau bisa memanfaatkan peluang bisnis dengan berbelanja di tempat grosiran dan menjualnya kembali tentunya dengan harga yang kompetitif sehingga konsumen/pelanggannya tetap loyal atau setia. Mau mencoba? Semoga sukses.

Minggu, 05 Oktober 2014

Sukses Usaha Rumahan Yang Memulainya Dari Rumah

Usaha rumahan telah terbukti menjadi jalan kesuksesan bagi sebagian orang, Tak hanya sukses dalam hitungan jutaan namun juga triliunan rupiah,bukan hanya satu desa atau satu kota, usaha rumahan bahkan bisa berkembang menjadi usaha skala besar dengan area hingga mencakup kawasan internasional atau dunia. Perusahaan - perusahaan besar macam Google, Apple, Facebook pada awalnya dimulai dari ide sederhana namun kemudian menjadi satu perusahaan besar yang merajai perekonomian dunia.
Agar anda tidak pesimis serta untuk memompa semangat anda, akan saya hadirkan kisah sukses para pebisnis dari berbagai macam latar belakang dan jenis usaha yang telah berhasil merubah usaha kecil mereka menjadi usaha rumahan yang menguntungkan dengan omzet puluhan juta, ratusan juta hingga triliunan rupiah. Namun, perlu anda sadari, bahwa dalam mencapai hasil yang kini didapatkan oleh para pengusaha tersebut memerlukan perjuangan yang tidak mudah, tapi percaya lah kepada kemampuan anda. Anda pasti bisa seperti mereka asal anda bisa mengelola usaha anda dengan baik meskipun berawal dari usaha kecil.

Berikut ini Saya berikan artikel berjudul
Kisah Sukses Pengusaha Bisnis Rumahan

Kisah Sukses Usaha Kuliner
1. Ibu Kustinah, Buruh hasilkan 300 juta perbulan
Ibu yang satu ini merupakan contoh buat kita semua. Berawal dari kerja sebagai seorang buruh di salah satu pabrik rempeyak yang berlokasi di desa Palemadu Bantul. Suaminya merupakan seorang buruh serabutan yang terkadang menjadi tenaga penggali sumur. Berbekal ilmu yang dipelajarinya dari pabrik tempatnya bekerja. Ibu kustinah mencoba untuk mendirikan usaha rumahan modal kecil bisnis kuliner yang dia jalankan di rumahnya.

2 Rizky Elsany, nugget Ikan Yang menguntungkan
Rizky Elzani merupakan Ibu rumah tangga yang memulai bisnis rumahannya secara tidak sengaja pada tahun 2009. Berangkat dengan modal yang hanya satu juta, Rizky dan suaminya mencoba menjalankan usaha kuliner dengan menu khas Nugget ikan. Dari usaha ini, kedua pasangan suami istri tersebut telah menjelma menjadi seorang pengusaha sukses hanya bermodalkan satu juta rupiah.

Kisah Ibu Kustinah dan Rizky Elsany menjadi salah satu bukti bahwa apapun latar belakang anda, dan meskipun hanya ide usaha rumahan dengan modal kecil, namun ternyata sanggup menjadi usaha yang menghasilkan untuk besar ratusan juta rupiah.

3. Eka Lesmana, Lulusan SMP, Pengangon bebek sampai menjadi Jutawan
Dulu saya tidak pernah percaya bahwa dari bisnis online akan menjadikan orang kaya, namun setelah membaca kisah hidup beliau Eka Lesmana. pandangan saya berubah. Jenis bisnis apapun dapat menghasilkan uang asal ada ketekunan dan yang satu ini yang saya belum bisa.
Kisah Sukses Bisnis Online Rumahan
1 Eka Lesmana, Lulusan SMP, Pengangon bebek sampai menjadi Jutawan
Dulu saya tidak pernah percaya bahwa dari bisnis online akan menjadikan orang kaya, namun setelah membaca kisah hidup beliau Eka Lesmana. pandangan saya berubah. Jenis bisnis apapun dapat menghasilkan uang asal ada ketekunan dan yang satu ini yang saya belum bisa.
4 Anne Ahira
Untuk mereka yang telah malang melintang di dunia bisnis online, nama Anne Ahira jelas bukan nama yang asing. Dia adalahs alah satu pioner di bidang Internet Marketing yang kini telah berhasil mendapatkan banyak keuntungan dari usaha online hingga mencapai kisaran ratusan juta rupiah. Ia juga menjadi seorang founder atau pendiri satu web pelatihan Internet Marketing yang memliki branding Asian Brain.
Anne Ahira dulunya juga awam dengan dunia internet. Email saja tidak tahu, namun kembali, semangat belajar dengan di kuatkan oleh kayakinan dan ketekunan, membuat Anne Ahira mempu menjadi pebisnis online yang handal. Kini Ia telah memiliki satu usaha online besar dengan memiliki satu kantor.

5. Habibi Afsyah, Pemuda Cacat Yang Inspiratif

Saya mengenal sosok yang satu ini melalui salah satu acara Talkshow yang sudah sangat terkenal yang ditayangkan di salah satu stasiun TV swasta yaitu Kick Andi. Dengan keterbatasan fisik yang di alaminya sejak masih anak - anak sehingga sering menjadi bahan ejekan. Kini Beliau mampu menjadi seorang pengusaha yang bergerak di bidang bisnis rumahan online lebih tepatnya di PPC Google Adsense dan Amazon.
Habibi mampu merubah keadaannya melalui usaha rumahan online yang ia tekuni meskipun memiliki berbagai kekurangan. Sudah saatnya, kita bangkit dan meniru para pengusaha - pengusaha muda tersbut. Karena saya yakin kita pasti bisa menggapai apa yang telah mereka dapatkan. Apalagi kita lebih beruntung daripada mereka.

Jika Eka lesmana yang hanya lulusan SMP, Anak yatim dan orang miskin saja bisa, kenapa anda tidak?
Jika Anne Ahira Saja bisa menjadi seorang ahli IM dengan hasil ratusan juta rupiah, padahal beliau sama sekali awam saja mampu, apakah anda yakin tidak mampu?

Semangat untuk terus belajar, Fokus dan keyakinan merupakan modal penting untuk menjalankan bisnis.

Irma Suryati, Perempuan Lumpuh hasilkan Puluhan Juta
Berulang kali saya mengatakan bahwa bisnis merupakan rumah bagi siapapun tanpa melihat latar belakang kehidupan, tidak memandang seberapa panjang deret gelar bahkan tidak memandang kecacatan yang ada pada diri seseorang. Ini dibuktikan oleh seorang pengusaha muda perempuan yang memiliki kecacatan berupa lumpuh kaki karena polio.

Dari hasil usaha kain perca yang ia rubah menjadi Kesed telah memberikannya omzet 40 - 50 juta rupiah. Tak hanya itu, Ia mendapatkan penghargaan dari berbagai instansi karena keuskesannya serta kepeduliannya untuk melatih para waria dan wanita untuk berbisnis. Seperti yang dilakukannya di Limas Agung Purwokerto Banyumas.
Kisah ini merupakan satu bukti dimana, akan selalu ada harapan untuk siapapun yang memliki impian besar, tekad besar dan kemauan besar meskipun memiliki banyak kekurangan.

6.Kisah Sukses Usaha ternak
SEMUA Sadino bawah FOLOSOFI berbatu
Jika kita menyebut nama Bob Sadino, seorang pebisnis kawakan yang terkenal dengan gayanya yang eksentrik dengan cara berpakaian menggunakan celana pendek ini, Kita akan di suguhkan dengan sebuah kisah perjuangan yang sangat inspiratif. Berawal dari kerugian - kerugian dan kesialan - kesialanya, sehingga membuat dia frustasi bahkan stress. Atas saran teman, beliau memelihara ayam. Dari situlah usahanya lahir, Ia kemudian menjalankan usaha ternak ayam dan telur.
Tidak mudah memang untuk menjalankan usaha, namun dengan semangat untuk terus berkarya. Dia menjadi salah satu pengusaha paling sukses dan paling terkenal yang menjadi inspirasi bagi para pengusaha. Salah satu kata yang paling saya ingat adalah:
    Dalam berbisnis, jangan terlalu memikirkan sukses. Kalau terlalu banyak memikirkan sukses, bekerja pasti dalam tekanan, tidak rileks sehingga hasil kerja tidak akan bagus. ’’Santai saja, hilangkan semua beban, ingat sandaran itu tadi, kemauan, komitmen, keberanian mengambil peluang, pantang menyerah dan selalu belajar pada yang lebih pintar serta selalu bersyukur

Pesan apa yang kita dapat dari pengusaha ini?
Jangan pernah menyerah meskipun andagagal dan bangkrut. Kegagalan adalah pijakan pertama untuk mendapatkan kesuksesan. Orang - orang besar bukan mereka yang tak pernah gagal, tapi kebanyakan justru mereka adalah orang yang paling sering gagal namun juga paling sering bangkit untuk mencapai impiannya.

Berifikir itu penting, namun terlalu lama berfikir akan membuat anda enggan bergerak. Lebih baik anda memiliki satu rencana yang sederhana namun langsung anda kerjakan dengan berbagai kegagalan dan ilmu baru yang akan anda dapatkan daripada anda menyiapkan seribu rencana yang sangat jenius namun tidak anda jalankan.

Usaha Rumahan akan menjadikan anda sukses hanya jika anda mau mencobanya, siap menerima kegagalan dan bersyukur terhadap setiap kemajuan yang anda dapatkan. Pecaya pada keyakinan anda, ketekunan atas apa yang anda lakukan dan cintai apa yang anda kerjakan merupakan kucni sukses dan kunci kebahagiaan yang dapat anda raih di masa depan.

Sekali lagi, mari kita yakinkan diri kita, bahwa dengan apa yang telah Tuhan berikan untuk kita, Kita telah di beri modal kekuatan untuk mensuseskan kita. Semoga Tuhan memantaskan diri kita dengan kesuksesan baik kesuksesan berupa kesukupan harta maupun kesuksesan yang ada dalam perasaan.

Semoga artikel Kisah Sukses Usaha Rumahan Yang Memulai Usaha Dari Rumah  bermanfaat untuk anda.

Peluang Bisnis Rumahan Dengan Target Perempuan

Bisnis di rumah..sudah bukan hal tabu ketika seseorang menjual barang barang atau produk dengan target perempuan meskipun dia adalah seorang laki laki. Perempuan dipandang sebagai target pasar yang sangat potensial mengingat banyaknya jumlah wanita di negara ini. Selain itu, wanita juga merupakan makhluk yang suka dengan keindahan sehingga tidak akan segan membeli sesuatu yang menurutnya indah terlebih wanita, secara psikologis adalah wanita yang sangat menuruti perasaan sehingga tidak heran jika wanita memiliki kecenderungan sebagai ahli belanja meskipun harus berhutang.
Dengan fakta diatas tentu membuat banyak orang khususnya pelaku bisnis berusaha memikat hati perempuan dengan berbagai produk. Orang - orang mulai berupaya untuk menjalankan bisnis rumahan guna membidik pasar perempuan, dari pasar yang menargetkan perempuan ternyata menghasilkan keuntungan yang sangat lumayan. Anda pun dapat menjalankan peluang usaha yang menargetkan perempuan sebagai target pasar. Diantara beberapa jenis macam bisnis rumahan dengan target perempuan tersebut adalah :


Bisnis Rumahan Jilbab Muslimah

Dunia fashion semakin berkembang, kini jilbab bukan hanya sebagai sebuah tuntutan agama namun telah digeser sebagai fashion style. Entah apapun niatan si pemakai, apakah hanya untuk mengikuti aturan agama atau sekedar mengikuti perkembangan dunia fashion yang jelas bahwa jilbab kini semakin menarik minat perempuan sampai kemudian muncul istilah jilbobs. Di sini bukan ingin membahas tentang kontroversi seputar masalah jilbob, namun mencoba menarik satu kesimpulan bahwa jilbab kini menjadi barang yang mulai dibutuhkan oleh masyarakat khususnya wanita.

Salah satu pengusaha yang telah sukses dalam meraih kesuksesan dari bisnis rumahan jilbab muslimah adalah seorang perempuan bernama Dian Pelangi, Karya - karyanya begitu laris manis sangat diminati oleh kalangan perempuan. Sekali produksi bisa mencapai 1000 - 2000 item dan dapat habis dalam waktu yang relatif singkat dan bahkan selalu kekurangan barang. Bahkan dari satu website ada  lima perempuan difabel yang kemudian menjadi sukses dari bisnis ini. Selengkapnya tentang bisnis ini silahkan klik artikel di bawah ini :
Peluang Usaha Sampingan Hijab / Jilbab Muslimah


Bisnis Rumahan Aksesoris Wanita

Peluang usaha ini sudah marak di lakukan sejak lama namun kini usaha ini semakin berkembang dengan kecenderungan remaja pada aktor atau aktris pujaan mereka. Aksesoris yang seringkali menjadi primadona adalah aksesoris fashion korea mulai dari gelang, kalung dan sebagainya. Bisnis ini dipandang sebagai bisnis yang sangat potensial karena sangat cerah prosepek kedepannya serta tidak pernah surut lantaran jumlah penggemarnya semakin banyak.

Beberapa keuntungan yang ada pada bisnis rumahan ini adalah selain berpotensi untuk menambah pundi pundi penghasilan juga mudah serta dapat dijadikan sebagai salah satu sarana menyalurkan hobi. Kebanyakan dari pelaku usaha ini adalah mereka yang memiliki hobi di bidang aksesoris. Terlebih dengan semakin canggihnya teknologi informatika yang memudahkan para pelaku bisnis untuk mempromosikan produknya melalui internet.

Bagaimana apakah anda tertarik untuk menjalankan bisnis di atas? semoga saja artikel ini dapat memberikan anda inspirasi bisnis untuk anda, salam sukses dan semoga bermanfaat.

 
BLOGGER INDONESIA